Get paid To Promote at any Location

Sabtu, Februari 21, 2009

Obat Baru yang efektif bagi penderita Pengeroposan Tulang atau Osteoporosis.

Para ilmuwan telah berhasil menemukan obat baru untuk Osteoporosis, pengobatan yang dilakukan satu kali dalam setahun itu, menurut hasil penelitian, secara signifikan bisa mengurangi resiko kerapuhan tulang akibat osteoporosis pada wanita pasca menopause.

Dibandingkan dengan pill tanpa isi, yang digunakan sebagai pembanding dalam studi ini, obat Aclasta mengurangi resiko patah pada tulang pinggul sebesar 41% dan patah pada tulang belakang sebesar 70%.

Di Inggris, osteoporosis setiap tahunnya menyebabkan 60.000 kasus patah tulang pinggul dan 120.000 kasus patah tulang punggung, yang kebanyakan diderita oleh wanita yang sudah menopause. Dan jumlah ini terus meningkat.

Studi ini diterbitkan di Jurnal Kedokteran New England.

Para peneliti mengatakan Aclasta, yang secara teknis dikenal dengan nama asam zoledronic, bisa menjadi alternatif dari obat-obatan bisphosphonate, yang biasanya dalam bentuk pill yang harus diminum setiap hari.

3 komentar:

  1. dimana cari obat Aclasta? tolong dong ane dibantu

    BalasHapus
  2. bisa di obati dengan obat herbal tidak,,kiranya apa obatnya

    BalasHapus
  3. diamana saja sih obatnya sudah edar?

    BalasHapus