Get paid To Promote at any Location

Rabu, April 15, 2009

Pilot mendadak tewas, terpaksa Penumpang yang terbangkan Pesawat.

Seorang penumpang pesawat terpaksa menerbangkan pesawat yang dinaikinya setelah sang pilot mendadak meninggal dalam penerbangan! Mujur, pesawat tersebut berhasil mendarat dengan selamat.

Kejadian ini terjadi di Florida, AS seperti diberitakan News.com.au, Selasa (14/4/2009).

Pesawat bermesin ganda King Air itu dinaiki oleh satu keluarga. Awalnya, Doug White bersama istri dan kedua putrinya duduk dengan nyaman di dalam pesawat yang lepas landas dengan mulus.

Namun saat pesawat terus mengudara, tiba-tiba saja pilot, Joe Cabuk, pingsan. Kepanikan pun terjadi. Apalagi pilot itu akhirnya meninggal. Sebab-sebab kematiannya belum jelas.

White memang memiliki lisensi pilot, namun pria itu tidak pernah menerbangkan pesawat sebesar King Air. White sebelumnya cuma pernah menerbangkan pesawat kecil jenis Cessna.

Di tengah kepanikan, White langsung menghubungi menara pengawas. "Saya butuh bantuan. Kami dalam masalah," tuturnya lewat radio.

White pun menoleh pada istri dan dua anak perempuannya. Dia menyuruh mereka berdoa. Istri White, gemetaran. Putrinya yang berumur 16 tahun menangis. Bahkan putrinya yang berumur 18 tahun muntah.

Namun sekitar 30 menit kemudian, White berhasil mendaratkan pesawat tersebut dengan selamat. Tentunya dengan instruksi dari petugas menara pengawas.

White telah mendapatkan lisensi pilotnya pada tahun 1990. Namun pria berusia 56 tahun itu sempat vakum terbang selama 18 tahun sampai baru-baru ini saja dia mulai terbang lagi. Itu pun dengan pesawat bermesin tunggal Cessna 172.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar